Home Nabire Pengurus Penghubung GPDP Sinode Papua Tengah Diharapkan Tingkatkan Peran Aktif Gereja

Pengurus Penghubung GPDP Sinode Papua Tengah Diharapkan Tingkatkan Peran Aktif Gereja

suroso  Selasa, 30 Mei 2023 9:42 WIT
Pengurus Penghubung GPDP Sinode Papua Tengah Diharapkan Tingkatkan Peran Aktif Gereja

NABIRE - Penjabat Gubernur Provinsi Papua Tengah, Dr. Ribka Haluk, S.Sos, MM berharap dengan adanya pengurus penghubung Sinode GPDP dapat membantu dan meningkatkan peran aktif gereja dalam menjalankan amanat Agung. Yakni melayani masyarakat dalam bidang keagamaan sampai ke ujung bumi. Sehingga setiap orang dapat mengenal pribadi Yesus Kristus yang sejati.

Hal ini disampaikan Pj Gubernur Papua Tengah saat menghadiri pelantikan Pengurus Penghubung GPDP Provinsi Papua Tengah, di Gereja Pentakosta Di Papua (GPDP) Jemaat Torsina, Jumat (26/5/23).

Pj Gubernur Ribka Haluk berharap gereja dapat membantu pemerintah di setiap hari dalam menjalankan injil kebenaran yang memerdekakan setiap umat manusia dari dosa-dosanya. Sehingga tanah ini dapat dipenuhi oleh orang–orang yang memiliki kasih kepada setiap orang di sekelilingnya. Dan juga dapat menciptakan lingkungan yang aman dan tentram. Sehingga aktifitas pembangunan bagi kesejahteraan rakyat dapat terus terlaksana dengan maksimal.

Katanya, pemerintah memiliki agenda yakni pemilihan anggota legislatif dan Pemilukada yang akan dilaksanakan pada tahun 2024 mendatang. Sehingga Pemerintah Provinsi Papua Tengah sangat memahami dalam pelaksanaan agenda kerja ini yang tentuhnya sangat tidak mudah. Untuk itu diperlukan kerja sama yang intens dari semua stakeholder, terutama pihak gereja.

“Saya mengharapkan kerja sama dari kita semua untuk mensukseskan agenda kerja nasional. Sehingga pelaksanaannya bisa berjalan dengan baik, lancar sesuai dengan target–target pembangunan yang ada,” ujarnya.

Lebih lanjut dikatakan, dalam hal pelaksanaan program pembangunan terdapat pembagian kewenangan dalam melaksanakan tugas dan fungsi pemerintah sesuai dengan hirarki pemerintah. Secara khusus untuk Pemerintah Provinsi Papua Tengah pada dasarnya pelayanan pemerintah akan disesuaikan dengan tingkatan pada masing–masing lembaga masyarakat yang ada. (des)


suroso  Selasa, 30 Agustus 2022 23:28
Papua Dalam Permainan Sio (Persio) Penuh Korban
*) Oleh : Anton Agapa (TOA)
suroso  Kamis, 3 Agustus 2023 0:39
Mafia Tanah Adat di Papua Harus Dilawan
Masyarakat adat telah hidup pada wilayah adatnya masing masing sejak leluhur tanpa saling mengganggu, pada waktu lalu upaya upaya penguasaan kadang berakhir dengan konflik fisik, namun harus diakui juga terjadi juga migrasi dari satu wilayah adat ke wilayah adat lain, karena konflik dalam keluarga atau saat perang hongi.dll.

Hahae

Tatindis Drem Minyak
suroso  Sabtu, 16 April 2022 3:53

Pace satu dia kerja di Pertamina. Satu kali pace dia dapat tindis deengan drem minyak. Dong bawa lari pace ke rumah sakit. Hasil pemeriksaan dokter, pace pu kaki patah.

Setelah sembuh, pace minta berhenti kerja di Pertamina.

Waktu pace ko jalan-jalan sore di kompleks, pace ketemu kaleng sarden. Dengan emosi pace tendang kaleng itu sambil batariak "Kamu-kamu ini yang nanti besar jadi drem." 

Populer

Mafia Tanah Adat di Papua Harus Dilawan
suroso  Kamis, 3 Agustus 2023 0:39
Peran penting Sekolah dalam Proses Pendidikan
suroso  Senin, 3 Juli 2023 0:14
Pemkab Dogiyai Buka Subsidi Angkutan Udara
suroso  Selasa, 11 Juli 2023 22:15
Iklan dan berlangganan edisi cetak
Hotline : 0853 2222 9596
Email : papuaposnabire@gmail.com

Berlangganan
KELUHAN WARGA TERHADAP PELAYANAN UMUM
Identitas Diri Warga dan Keluhan Warga

Isi Keluhan